Home » » Benarkah Rekomendasi PKB ke Choirun?

Benarkah Rekomendasi PKB ke Choirun?


Pemilukada Bojonegoro 2012
Benarkah Rekomendasi PKB ke Choirun?
Kamis, 26 Juli 2012 12:00:12Benarkah Rekomendasi PKB ke Choirun?
Reporter: Riska Irdiana

blokBojonegoro.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dikabarkan mengambil rekomendasi Bakal Calon Bupati (Bacabup) ke Surabaya sejak kemarin dan hari ini kabarnya masih berada di Surabaya.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun blokBojonegoro.com, rekomendasi tersebut akan jatuh kepada Moh Choiri yang saat ini telah berpasangan dengan Untung Basuki (Choirun). "Hampir semua perwakilan DPC dan Tim Desk Pilkada serta calon yang akan mendapat rekom ikut ke Surabaya," kata sumber yang enggan disebut namanya.

Sementara, saat Tim Desk Pilkada berusaha dihubungi blokBojonegoro.com, Kamis (26/7/2012) belum mau membuka secara blak-blakan terkait kabar tersebut. "Sumber itu dari mana dulu? Kalau sampean sampaikan sumbernya akan saya jawab," elak salah satu Tim Desk Pilkada, Amin Priyanto.

Senada, Ketua DPC PKB, Khumaidi juga masih bungkam terkait hal tersebut. "Maaf Mbak, suaranya putus-putus, nanti saya hubungi lagi," kata saudara kandung M Thalhah ini mengelak saat dikonfirmasi.

Sehingga, apabila rekom PKB dengan jumlah lima kursi juga merapat ke Choirun, maka pasangan ini menjadi satu-satunya pasangan yang mendapat dukungan partai dengan jumlah kuota kursi di Dewan Perwakilan Rakyat daerah (DPRD) paling banyak, yakni mencapai 19 kursi.

Yakni dari delapan partai pengusung Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU) tiga kursi, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tiga kursi dan Partai Hanura dua kursi. Ditambah lagi dari partai pendukung yakni Partai Kesejahteraan rakyat (PKS) empat kursi, Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia (PNBKI) dua kursi. [ana/lis]

0 comments:

Posting Komentar

Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS